Sabtu, 21 April 2012

Fagosit (Sistem Kekebalan)


Fagosit
Sel yang termasuk fagosit (sel pemakan) misalnya makrofag, neutrofil, dan eosinofil. Makrofag berasal dari monosit yang termasuk dalam sel darah putih. Eosinofil merupakan fegosit yang lemah tetapi berperan penting dalam pertahanan tubuh, gunanya untuk melawan cacing parasit.

Mekanisme fagositosis

Sel yang dirusak oleh mikroba akan menghasilkan senyawa kimiawi yang berfungsi “memanggil” neutrofil. Neutrofil mendatangi sel-sel yang rusak dan masukke jaringan yang terinfeksi. Caranya, neutrofil akan keluar dari pembulu darang dengan menembus dinding kapiler, neutrofil akan menelan dan menghancurkan mikroba tersebut. Satu neutrofil mampu memafagosit 5-20 bakteri.
Fagositosis

Fagositosis
Saat neutrofil melawan benda asing monosit menyusul mendatangani daerah luka. Monosit merupakan sel yang belum masak dan kurang bersifat fagosit. Dalam waktu 12 jam setelah monosit meninggalkan pembulu darah dan menuju jaringan luka, monosit akan membesar dan menghasilkan banyak lisosom. Lilosom akan berkembang menjadi makrofag. Makrofag akan menggantikan fungsi neutrofil dalam melawan benda asing. Makrofag mampu memfagosit 100 bakteri dengan cara menempel menggunakan kaki pseudopodiumnya kemudian merusak bakteri. 

2 komentar:

artikel kereeeeeeeeeeeeeeen.good review

Posting Komentar

trimakasi sudah berkunjung.....

tolong tinggalkan komentar anda!!!